ALUN-ALUN
BESUKI
A.
Standarisasi taman berdasarkan PPS
Berdasarkan PPS,
standarisasi taman memiliki empat kunci kualitas, yaitu:
1) Dapat
diakses
Mudah diakses dengan semua kendaraan, baik kendaraan
pribadi maupun kendaraan umum. Aksesibilitas dengan koneksi ke sekitarnya,
fisik dan visual. Ruang publik yang bagus dapat dilihat dari jarak jauh
dan dekat. Tepi ruang penting misalnya, deretan toko-toko sepanjang jalan
lebih menarik dan umumnya aman untuk berjalan.
2) Kenyamanan
dan keindahan
Kenyamanan terdiri dari keamanan, kebersihan, dan
ketersediaan tempat duduk, memberikan pilihan pada orang-orang untuk duduk di
mana mereka inginkan, sehingga mereka akan merasa lebih nyaman.
3) Kegunaan
dan aktivitas
Ruang publik digunakan sesuai dengan kegunaannya
sehingga ruang publik harus dikelola dengan baik. Ada keseimbangan yang baik
antara pria dan wanita, serta masyarakat dari berbagai usia dapat menggunakan
ruang publik tersebut (orang-orang pensiunan dan orang dengan anak-anak muda
dapat menggunakan ruang siang hari ketika orang lain bekerja). Ruang digunakan
sepanjang hari.
4) Fasilitas
nilai sosial (tempat bersosialisasi)
Fasilitas yang ada di taman harus memiliki nilai
sosial dan dapat digunakan oleh semua golongan masyarakat dari berbagai usia.
Fasilitas yang terdapat di taman akan mempengaruhi nilai estetika dari taman
tersebut.
B.
Analisis Taman
Alun-alun Besuki merupakan alun-alun
yang dimiliki Kota Besuki. Alun-alun Besuki ini berada di lokasi yang strategis
yaitu berada di jalur pantura, sehingga masyarakat dapat mengunjungina dengan
mudah, baik dengan kendaraan umum maupun dengan kendaraan pribadi.
Gambar 1. Alun-Alun Besuki
Alun-alun Besuki ini didesain sesuai
dengan budaya dan kebutuhan masyarakat. Di alun-alun Besuki ini terdapat
pendopo yang biasanya digunakan untuk pertemuan bernuansa santai, tugu yang
terdapat kolam, lapangan basket, tempat duduk, toilet, taman bermain anak, dan
tempat sampah. Di pinggir tugu dan kolam terdapat tempat duduk yang didesain
melingkari tugu dan kolam, sehingga pengunjung dapat duduk bersantai. Desain
yang digunakan memberikan nilai estetika yang menarik banyak pengunjung. Dengan
adanya fasilitas-fasilitas tersebut, banyak masyarakat yang mengunjungi
alun-alun Besuki ini. Biasanya masyarakat mengunjungi laun-alun Besuki ini
untuk bermain di taman, bermain basket dan sepak bola, dan atau sekedar untuk
bersantai. Selain itu, di sekitar alun-alun Besuki ini terdapat Masjid Jami’,
pertokoan dan pedagang kaki lima, sehingga pengunjun dapat beribadah dan
berbelanja di sekitar alun-alun Besuki.
Gambar 2. Pendopo
Gambar 3. Lapangan Basket
Gambar 4. Taman Bermain Anak
Gambar 5. Toilet
Gambar 6. Tempat Sampah
Gambar 7. Tanaman di Alun-Alun
Besuki
Sebagai fasilitas umum, alun-alun Besuki
memiliki banyak fungsi yang bermanfaat bagi masyarakat. Aktivitas yang dilakukan
oleh pengunjung yaitu sekedar duduk bersantai, lari pagi, bermain basket dan
sepak bola pada sore hari, berfoto selfie, dan bermain. Fasilitas yang ada di
alun-alun Besuki ini sangat mendukung aktivitas yang dilakukan pengunjung
tersebut. Selain itu, di alun-alun Besuki ini terdapat banyak tanaman seperti
pohon palm dan pohon cemara, sehingga memberikan kesan sejuk dan indah
dipandang.
Gambar 8. Pengunjung Duduk Santai
Gambar 9. Pengunjung Bermain Sepak
Bola
Gambar 10. Pengunjung Berfoto Selfie
Gambar 11. Pengunjung Bermain
Alun-alun
Besuki ini memiliki kekurangan yaitu tidak adanya tulisan yang menunujukkan
bahwa alun-alun ini adalah alun-alun Besuki, kurangnya perhatian pengunjung
untuk membuang sampah pada tempat sampah yang telah disediakan, serta tidak
adanya tempat parkir kendaraan sehingga banyak pengunjung membawa masuk
kendaraannya ke dalam alun-alun Besuki. Namun, meskipun memiliki beberapa
kekurangan tersebut, alun-alun Besuki tetap selalu ramai dikunjungi oleh masyarakat
karena tempatnya yang strategis dan memiliki daya tarik dari estetika
desainnya.